Laman

24 Jun 2011

Pria Ini Tak Pernah Mandi Selama 37 Tahun


Kailash Singh (paling kiri) bersama keluarganya/Dailymail

Perkenalkan, namanya Kailash Singh. Bisa jadi pria ini adalah pria terbau yang ada di bumi. Pasalnya, sudah 37 tahun pria berambut dreadlock sepanjang 1,8 meter ini tidak mandi.

Pria religius ini beralasan tidak mandi karena mengikuti saran dari seorang pendeta yang mengatakan apabila mengikuti perintahnya ini dia akan mendapatkan seorang anak laki-laki dan harta warisan.

Lantas sejak tahun 1974, Kailash pun memutuskan untuk tidak mandi. Bahkan pria yang tinggal di Desa Chatav, Varanashi, India ini lebih memilih mati daripada mandi. Walaupun profesi Kailash sehari-hari adalah bertani, dimana pekerjaan ini mengeluarkan banyak keringat.

Sebagaimana dikabarkan Dailymail, Kailash yang sering jadi bahan olokan tetangganya kini memiliki tujuh orang putri dari istrinya yang setia menemaninya walau Kailash tidak mandi.

Sehari-hari selain bertani, dia juga mengurus sapi-sapi. Dia 'membersihkan' dirinya dari keringat dengan cara berjemur di sore hari sambil mengisap ganja.

Sumber : http://international.okezone.com/read/2011/06/24/214/472215/pria-ini-tak-mandi-selama-37-tahun

29 Apr 2011

10 Robot Tercanggih

1. Asimo


Asimo berwujud seperti astronot dengan tinggi dan berat 130 cm/54 kg. Asimo yang diciptakan oleh Honda Motor Co ini memiliki kemampuan untuk berjalan dan bahkan lari. Robot yang memiliki sumber daya dari baterai ion ini mampu dikontrol dengan komputer nirkabel serta menerima perintah suara. Tak seperti robot lainya yang memiliki gerakan kaku, gerakan asimo lebih Halus sehingga mampu difungsikan untuk beragam pekerjaan.



2. T-52 ENRYU


Sebuah robot bertinggi 3,3 meter yang diciptakan Jepang untuk keperluan penyelamatan. ENRYU yang berarti naga diciptakan pertama kali pada tahun 2004 untuk mendampingi proses evakuasi korban gempa dan bencana yang terjadi di Jepang. Robot ini memiliki lengan yang mampu mengangkat 500 kg benda. Pada tahun 2007, diciptakan versi yang lebih baru dari robot ini, disebut T-53, untuk misi penyelamatan korban gempa di Nigata, Jepang.


3. Roomba

Robot yang diproduksi oleh iROBOT ini mampu mebersihkan rumah tanpa diperintah. Dijual dengan harga 200-500 dollar AS, robot yang diperkirakan telah dipakai oleh 2 juta rumah di dunia ini mampu membersihkan perabot rumah, lantai, tangga, dan karpet. Setiap menyentuh barang yang terbuat dari bahan berbeda, robot ini akan menyesuaikannya sehingga proses pembersihan tak merusak barang. iROBOT sendiri didirikan oleh sekolmpok orang yang menamakan dirinya “geeks” dari Massachusets Institute of Technology (MIT).




4. Spirit dan Opportunity

Spirit dan Opportunity sebenarnya adalah proyek NASA untuk mengeksplorasi tanda-tanda keberadaan air dan kehidupan di Mars pada masa lalu. Setiap harinya, robot kembar ini menerima satu set instruksi yang berbeda. Telah menempuh jarak yang sangat jauh, hingga kini Spirit dan Opprtunity berhasil mengirimkan 132.000 gambar yang mampu meyakinkan para ilmuwan tentang adanya air di planet Mars.



5. Da Vinci Surgical System


Diperkenalkan pertama kali pada tahun 1999, robot ini telah mengubah wajah ruang operasi di banyak belahan dunia. Da Vinci Surgical system dan Teknologi EndoWrist telah membuat banyak dokter bedah yang semula harus berdiri di depan pasien untuk mengoperasi menjadi duduk di kursi nyaman dan hanya bekerja mengendalikan si robot. Robot ini dilengkapi dengan instrumen mikro, mampu menirukan gerakan tangan dan mengoperasi dengan lebih cermat, bahkan bisa untuk melaklukan operasi kanker.




6. Audio Animatronics

Jenis robot ini diproduksi pertama kali pada tahun 1963 dalam bentuk burung di Disneyland’s Enchanted Tiki Room. Tahun selanjutnya, jenis robot ini juga dipamerkan di New York world’s fair dalam bentuk fihttp://202.146.5.105/kgeditor/index.cfm?siteno=1gur animasi Abraham Lincoln. Robot yang disebut terakhir ini mampu memesona pengunjung dengan membuat 57 jenis gerakan.





7. Unimate

Diciptakan pada tahun 1961 oleh General Motor untuk memudahkan beberapa pekerjaan pabrik. Dua pembuat robot yang beratnya mencapai 1800 kg ini terinspirasi oleh salah satu film sains fiksi pada waktu itu. Penciptaan robot ini memicu debut pembuatan PUMA (Programmable Universal Machine for Assembly) pada tahun 1978 yang merupakan peralatan robot standard yang digunakan di industri saat ini.



8. Elektro adan Sparko-nya

Elektro adalah robot raksasa yang memesona publik di New York World’s Fair pada tahun 1939. Robot ini memiliki tinggi sekitar 7 kaki atau 2.1 meter serta mampu berjalan, berbicara, menjawab pertanyaan dan bahkan merokok, kebiasaan yang sangat modis pada waktu itu. Tentunya ada keterbatasannya, yaitu hanya mampu mengenali 700 kata. Elektro punya teman seekor anjing yang juga robot, mampu menggonggong, meminta makanan dan mengibaskanya ekor, pastinya dengan perintah tertentu.




9. Maillardet’s Automaton

Robot yang bisa menulis dan menggambar gambaran yang cukup kompleks, itulah Maillardet’s Automaton. Dipamerkan di Institut Franklin di Philadelphia, robot ini dibuat oleh mekanik dan pembuat jam dari Swiss bernama Henri Maillardet pada awal 1800-an. Robot ini mampu menuliskan puisi dalam dua bahasa dan menggambar gambaran yang cukup kompleks. Pastinya, puisi dan gambaran yang bisa dilakukan adalah yang sudah tersimpan dalam memori yang disisipkan.





10.Digesting Duck atau Bebek Pencerna

Robot ini ditemukan oleh Jacques de Vaucanson yang berkewarganegaraan Perancis pada tahun 1739. Robot ini mampu memesona orang-orang pada waktu itu dengan kemampuannnya menirukan perilaku bebek. Ia dapat makan, minum, mencerna makanan dan buang air besar seperti layaknya bebek riil. Meski ada beberapa kepalsuan seperti makanan yang masuk sebenarnya hanya didorong ke bagian tertentu dalam robot sehingga kotoran palsu bisa keluar ke bagian lain, pembuatan robot ini tetap mempunyai efek yang besar. Si Bebek pencerna ternyata mendorong revolusi industri tenun dengan penemuan alat tenun otomatis.

Sumber : http://gratisan92.blogspot.com/2010/12/10-robot-tercanggih-di-dunia.html

25 Mar 2011

7 Ibu Negara Tercantik di Dunia

Menjadi istri dari pemimpin suatu negara mesti harus pintar dan cerdas, tapi akan ada nilai plus nya jika mereka juga mempunyai wajah-wajah yang cantik. Siapa saja istri-istri para pemimpin negara yang masuk dalam 7 ibu negara paling cantik di tahun 2011 :
 
1. Queen Rania - Jordan

Ratu Rania Al-Abdullah jauh lebih dari sekedar ratu. Kecantikan dan kecerdasan Ratu Yordania membuatnya masuk daftar majalah Forbes dari 100 wanita di dunia yang paling berpengaruh di 2009 pada rangking # 76 lebih baik dibandingkan tahun 2005 peringkat # 81 .
Dianggap oleh Barat (dia telah diwawancarai berkali-kali, termasuk penampilan setengah jam pada Oprah), ia diberi nama wanita ketiga yang paling indah di dunia oleh majalah Harpers dan Ratu pada tahun 2005.

 2. Asma al-Assad – Syria
Asma-al-Assad

Dengan prestasi tinggi di perbankan investasi, tidak seperti ibu negara lainnya di Suriah, dia memiliki peran politik yang penting di negeri ini saat ia berpartisipasi dalam berbagai peristiwa politik dan diplomatik. Dia adalah sal;ahsatu pembuat keputusan yang paling penting di Syria. Terpengaruh oleh ide-ide liberal di bidang ekonomi, ia berusaha untuk mengubah suaminya untuk menjadi liberalisme.
Dia juga terlibat dalam organisasi-organisasi amal dan kemanusiaan, serta gerakan bagi emansipasi wanita Syria.

 3. Mehriban Aliyeva – Azerbaijan
Mehriban-Aliyeva-first-lady-of-Azerbaijan
Ibu Negara Mehriban Aliyeva merupakan wanita yang stylis, Masyarakat cinta pada first lady yang punya rasa yang kuat dalam berpakaian, seperti gaya Michelle Obama dan Carla Bruni . Mehriban Aliyeva sangat sadar dalam berpenampilan. Dia cantik,dan merupakan lulusan seorang dokter medis yang berkualitas.

 4. Carla Bruni - Sarkozy of France
Carla-Bruni-Sarkozy

Carla Bruni-Sarkozy adalah orang Italia keturunan Perancis. Wanita bernama lengkap Carla Gilberta Bruni Tedeschi ini lahir 23 December 1967 di Turin Italia). Keluarganya pindah ke Perancis sejak tahun 1975, Bruni besar di Perancis pada usia 7 tahun dia sekolah di Boarding School di Swiss lalu melanjutkan kuliah Seni dan arsitektur di Perancis tapi dia meninggalkan kuliahnya untuk berkarir sebagai model.
Carla Bruni bertemu dengan presiden Perancis Nicolas Sarkozy bulan November 2007 disebuah pesta makan malam, saat itu Sarkozy sudah bercerai dari Istri keduanya. Mereka menikah bulan Februari 2008 di paris hingga saat ini Carla Bruni masih berstatus sebagai warga Negara Itali.

5. Michelle Obama – USA
Michelle-Obama-usa

Adalah Michelle yang mendapatkan nama untuk penampilannya yang selalu chic. Namun, penampilan tersebut ternyata bukan hasil kreasinya sendiri. Ada sebuah fashion dream team yang berdiri di balik setiap busana Michelle. Mereka ini bukan stylist gaya karpet merah seperti yang banyak disewa oleh selebriti Hollywood. Semua penata gaya ini berbasis di Chicago, dan semua bekerja untuk memfasilitasi penampilan elegan dan unik berkonsep do-it-yourself untuk Michelle.
“Ia ibu negara paling kasual yang pernah kita miliki,” kata Kate Betts, penulis buku Everyday Icon: Michelle Obama and the Power of Style. “Hal itu tidak berubah sejak ia menetap di Gedung Putih. Ia masih mengenakan pakaian mahal dan murah, gaun-gaun motif bunga, dan ikat pinggang seperti yang dikenakannya saat kampanye.”

6. Princess Lalla Salma - Morocco
Princess-Lalla-Salma

Wanita yang memiliki keindahan rambut warna merah ini juga memiliki sifat low profile yang disukai banyak orang di berbagai dunia. Bahkan keberhasilannya melawan kanker membuat dirinya semangat mendirikan asosiasi pencegahan kanker pertama di negaranya.

7. Chantal Biya – Cameroon
chantal-biya

Meski suaminya sering disebut diktator yang tiran, Chantal mampu mengadaptasikan gaya penyanyi senior Chaka Khan, dengan sangat baik. Akan lebih baik lagi, jika ia beralih ke desainer Roberto Cavalli dan Christian Lacroix Couture.

Sumber : http://segitigadunia.blogspot.com/2011/03/7-ibu-negara-tercantik-di-tahun-2011.html

10 Istana Termegah dan Terindah di Dunia

1. Mohatta Palace, Karachi, Pakistan




2. King’s Palace Thailand




3. The Palace of Justice, Malaysia



 

4. Crystal Palace, London, England



 

5. Palace of Versailles, France



 

6. Bucaco Palace, Portugal




7. Sultan Qabous Palace, Muscat



 

8. Blue Palace, Greece




9. Taj Mahal, India

 


10. Chateau de Versailles, Versailles, France




Sumber : http://terselubung.blogspot.com/2010/09/10-istana-termegah-terindah-di-dunia.html

Singapura Bagikan iPad Gratis untuk Pelajar

Empat sekolah di Singapura membagikan iPad gratis ke pelajar mereka dengan tujuan supaya para pelajar tersebut tidak lagi membawa buku dan catatan yang berat di dalam tas.

Nanyang Girls High School telah menghabiskan uang sebesar USD100 ribu untuk membeli 150 buah iPad. Jumlah tersebut dibagi sekira 140 unit untuk pelajar dan 10 unit untuk para guru.

Seah Hui Yong dari Nanyang Girls School mengatakan iPad dipilih karena perangkat tersebut melengkapi metode baru pengajaran sekolah tersebut, yang mana para pelajar diberikan kebebasan lebih untuk belajar sendiri, daripada belajar dengan metode tradisional.

Yong mengaskan ini bukan karena mereka menggemari Apple. Meski kini banyak bermunculan tablet media yang lebih murah, sekolah-sekolah tersebut tetap memilih iPad.

Meskipun begitu juga ada kecemasan mengenai cara bagaimana agar para pelajar tersebut tidak kecanduan dengan gadget tersebut, juga supaya mereka tidak mengunjungi website yang terlarang.

Sumber : http://menujuhijau.blogspot.com/2011/01/singapura-bagikan-ipad-gratis-untuk.html

Ternyata Ini Asal Usul iPad yang Diiklankan Presieden SBY

Pada tanggal 2 Desember saat pidato menyikapi kontroversinya soal keisitimewaan Yogya, untuk pertama kalinya Presiden SBY menaruh komputer tablet miliknya di atas podium garuda yang jadi kebanggaannya. iPad itu begitu mencolok mata hingga banyak warga yang berkomentar karenanya. Biasanya SBY memang memakai iPad saat memimpin rapat. tapi menaruhnya di podium itu tidak biasa.

http://www.tribunnews.com/foto/bank/images/IPAD_SBY.jpg

Pada 26 Juni lalu Richard Greene memang sempat meberikan hadiah istimewa kepada SBY. Sebuah iPad berisi bukunya "Words That Shook The World - Addendum: The 1st Decade of The 21st Centry" yang diformat dalam bentuk digital book. Jadi, SBY tak perlu menjilat jarinya untuk sekadar membalik buku. Hadiah itu diberikan saat SBY menerima kunjungan Grene di di Hotel Westin Harbour Castle, Toronto, Kanada.

Richard Greene menghadiahkan iPad itu lantaran menganggap pidato SBY di John Kennedy School of Government Universitas Harvard, AS, dinilai menjadi salah satu pidato yang mengguncang dunia. Karenanya, Richard Greene memasukkan pidato bertajuk "Towards Harmony Among Civilization" itu ke dalam buku berjudul "Words That Shook The World - Addendum: The First Decade of The 21st Century".

Richard Greene adalah konsultan public speaking, penulisan pidato, dan strategi komunikasi. Richard Greene oleh koran Sunday Times dijuluki The Master of Charisma. Kliennya ada kepala negara/pemerintahan, pebisnis, selebritis, dan profesional.

Bisa jadi iPad yang dipakai SBY itu bukan hadiah dari Greene. Seorang presiden pasti bisa mendapatkan iPad baru dalam hitungan menit. Tapi, "Buat apa punya iPad sampai dua atau tiga buah?"

Soal iPad SBy ini sempat menjadi perbincangan hangat di dunia maya jaringan sosial. Banyak yang sepakat tapi banyak juga yang mencibir. Yang sepakat mengatakan bahwa SBY memang berjiwa modern dan tak anti pada perkembangan teknologi. SBY memanfaatkan teknologi sebaik mungkin. Sedangkan yang tak sepakat menganggap, gaya SBY terlalu berlebihan dengan menonjolkan iPadnya.


Sumber : http://menujuhijau.blogspot.com/2010/12/ternyata-ini-asal-usul-ipad-yang.html

19 Mar 2011

10 Negara Terindah di Dunia

Hampir semua negara yang berada di luar garis 40 derajat lintang selatan dan 40 derajat lintang utara selalu mengalami hujan salju pada periode tertentu. Salju yang turun kadang bisa menambah keindahan, tapi juga bisa memperburuk keindahan. Banyak sekali negara yang justru mempunyai pemandangan yang indah dikarenakan salju yang turun.

Dan dari sekitar enam puluhan negara yang merasakan hujan salju, ada 10 negara yang dianggap sebagai negara salju terindah. yang dimaksud dengan negara salju terindah ini adalah negara yang mempunyai pemandangan indah dikarenakan adanya salju yang turun.

Berikut adalah negara tersebut : 

1. Swiss
Swiss adalah salah satu negara di Eropa tengah yang mempunyai pemandangan yang Indah. negara yang berbatasan langsung dengan Jerman,Prancis, Italia, dan Austria ini sebagian besar merupakan wilayah lereng pegunungan Alpen yang terkenal keindahanya, maka dari itu tak heran jika swiss memiliki pemandangan alam salju terbaik di dunia.
switzerland

2. New Zealand
Dari daftar 1o negara salju terbaik ini, New Zealand adalah satu-satunya negara yeng berada di belahan bumi selatan.Negara kepulauan di Barat daya samudera barat pasifik ini mempunyai keindahan alam pegunungan yang sangat luar biasa

3. Alaska (USA Territory)
Dalam hal ini, Alaska dianggap sebagai negara bagian. Hal ini dikarenakan alaska merupakan negara bagian Amerika serikat yang letaknya terpisah dari negara Induknya. dari semua negara bagian Amerika serikta, alaska adalah negara bagian yang memilik pemandangan alam salju terindah.

4. Kanada
Negara yang terbentang dari samudera Atlantik dan selat davis sampai samudera pasifik ini merupakan negara amerika yang terletak di bagian paling utara.Di padang rumput Kanada yang luas dan datar terdiri dari provinsi Manitoba, Saskatchewan dan Alberta, menyebar menuju Pegunungan Rocky ini akan berubah menjadi surga salju di musim dingin karna saking indahnya.
http://sexedmusic.files.wordpress.com/2009/05/canada-alberta-moraine-lake.jpg

5. Prancis
Walaupun Prancis adalah salah satu negara di eropa Barat, tapi perancis adalah salah satu negara yang dilalui oleh lintasan pegunungan Alpen. tak heran jika pemandanganya indah, Apalagi jika ditambah dengan pemandangan pegunungan mount Blanc yang berada di pesisir selatan Eropa Barat ini, maka akan semakin menambah keindahan pemandangan alam Prencis.
http://img.photobucket.com/albums/v225/adnafathani/050521032.jpg

6. Norwegia
Memang tak salah jika Norwegia mempunyai pemandangan salju terindah, Hal ini dikarenakan letak negara norwegia yang berada di semenanjung skandinavia dan berbatasan langsung dengan samudera atlantik. Norwegia adalah negara yang bergunung-gunung dan sebagian besar tertutup oleh gletser.
http://www.historichotelsofeurope.com/_data/bandeaux/hotels-norway-82.jpg

7. Islandia
Islandia adalah negara yang sebagian tertutup oleh Salju Es, oleh karna itu negara ini dinama iceland atau islandia (tanah Es). Neagara yang berdekatan dengan Greenland ini terletak di bagian utara samudera atlantik.
http://www.jakobski.com/images/stories/easygallery/resized/12/1247837393_cycling%20tour%20in%20iceland.%20and%20still%20snow%20in%20june.jpg

8. Jepang.
Negeri sakura yang memiliki pemandangan alam padang salju yang indah. negeri ini terletak di sekitaran 41 derajat lintang utara. jika tiba musim dingin, maka pemandangan kota akan tampak seperti negeri dongeng, terlebih lagi jika kita melihat pemandangan salju di lereng gunung Fuji.

9. Swedia
Swedia adalah sebuah negara Nordik di Skandinavia, Negara ini berbatasan dengan Norwegia di barat dan Finlandia di timur laut, Selat Skagerrak dan Selat Kattegat di barat daya, serta Laut Baltik dan Teluk Bothnia di timur. dulu negara ini pernah menjadi negara termiskin di eropa pada abad ke 19, tapi karna keindahan alamnya, negar ini menjadi tujuan wisata terkenal dan kemudian bisa membangun negara ini menjadi lebih baik.

10.Korea Selatan
Korea adalah salah satu negara 4 musim yang topografinya berupa pegunungan. Pegunungan di wilayah timur umumnya menjadi hulu sungai-sungai besar, seperti sungai Han dan sungai Naktong. Di musim dingin, pegunungan di korea selatan berubah menjadi pegunungan salju yang sangat Indah.
http://farm4.static.flickr.com/3037/3113150448_dfd134bbf8.jpg

Ratu Elizabeth II Berkunjung ke Masjid


Ratu Elizabeth II saat mengunjungi masjid di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab

Ratu Elizabeth II bersedia melepas alas kaki dan berkerudung saat mengunjungi suatu mesjid. Pemimpin Kerajaan Inggris itu juga antusias melihat sejumlah anak mengaji.
Menurut kantor berita Associated Press (AP), suasana itu berlangsung saat Elizabeth menyambangi Mesjid Agung Sheik Zayed di ibukota Uni Emirat Arab (UEA), Abu Dhabi, Rabu 24 November 2010. Ini merupakan kali kedua ratu berusia 84 tahun itu berkunjung ke UEA. Kunjungan pertama berlangsung 30 tahun lalu.
Sebagai syarat memasuki lingkungan mesjid, siapapun harus mengenakan pakaian yang sopan dan harus menutup aurat. Aturan ini juga berlaku bagi Elizabeth. Dia mengenakan selendang berwarna emas kendati sudah memakai topi kecil.

Ditemani suaminya, Pangeran Philip, dan para petinggi UEA, Elizabeth berhenti sejenak di luar mesjid untuk melepaskan sepatu. Bersama pemandu, ibu Pangeran Charles itu berkeliling komplek mesjid berlantaikan batu marmer.

Di dalam mesjid itu terdapat makam Sheik Zayed bin Sultan Al Nahyan, presiden pertama UEA setelah memperoleh kemerdekaan dari Inggris, yang telah menduduki daerah tersebut selama 100 tahun.

Elizabeth juga menyaksikan pembacaan al-Quran, yang dilakukan sejumlah santri di mesjid tersebut. Dia tampak serius menyimak penjelasan arti ayat-ayat al-Quran dari pemandunya. 

Menurut Kedutaan Besar (Kedubes) Inggris di Abu Dhabi, kunjungan Elizabeth ke mesjid itu sangat penting untuk menunjukkan eratnya hubungan antarpemeluk agama yang berbeda.

Kedubes Inggris mengingatkan, selain memimpin Kerajaan Inggris Elizabeth II juga berstatus Kepala Gereja Anglikan.

“Kunjungan kepala Gereja Anglikan ke mesjid ini adalah bukti cerminan dialog antarkeyakinan dan toleransi antara UAE dan Inggris,” ujar pernyataan dari Kedubes Inggris.

Setelah UEA, Elizabeth juga dijadwalkan mengunjungi Oman. Dalam kunjungan selama lima hari, Ratu Inggris berupaya meningkatkan hubungan antara kerajaannya dengan negara-negara teluk. Di Abu Dhabi, Inggris menandatangani sejumlah perjanjian dengan UEA, diantaranya kerjasama pengolahan energi nuklir.

Mark Zuckerberg, Orang Kaya Termuda

 Mark Zuckerberg, Orang Terkaya Termuda Versi Forbes

Usia Mark Zuckerberg baru 24 tahun, tetapi ia bisa menghasilkan 1,5 miliar dollar AS. Keberhasilan pria pendiri Facebook, salah satu situs jejaring sosial ternama di dunia, ini membuatnya nangkring dalam jajaran 400 orang terkaya di Amerika versi Forbes. Tidak hanya itu, dalam jajaran tersebut ia juga dinobatkan sebagai orang kaya yang paling muda.

Semula, Zuckerberg mengembangkan Facebook di dalam kamar asramanya semasa kuliah di Harvard. Anggota pertama yang bergabung dalam Facebook adalah teman-temannya sendiri. Dalam jangka waktu dua minggu, sepertiga dari siswa Harvard telah menjadi anggota tetap Facebook.
Walaupun ia sempat mengenyam pendidikan di Harvard, bahkan merintis Facebook di perguruan tinggi ternama itu, ia tercatat belum menyelesaikan studinya sehingga titel sarjana pun belum disandangnya.
Pengguna Facebook terus meningkat dan kini mencapai 100 juta member di seluruh dunia dengan keuntungannya ditaksir mencapai 300 juta dollar per tahun. Malah ada sejumlah orang yang tak lagi jadi mahasiswa atau yang masih di sekolah ingin bergabung.
Jejaring yang dihim­punnya meliputi 55.000 jaringan berdasarkan demografi, pekerjaan, sekolah, kolegial, dan sebagainya. Setiap harinya ada foto yang di-upload (dimasukkan ke Facebook) dan pesan yang dikirim.
Prestasi yang diraih Zackerberg tak benar-benar mulus. Sejumlah perkara ia dapatkan sehubungan dengan Facebook, termasuk tudingan yang menyebutkan rancangan Facebook sebenarnya tiruan. Di tengah sejumlah kontroversi itu, nama Facebook dan Mark Zackerberg tetap digemari banyak orang.
Bahkan, Microsoft tertarik untuk membeli 1,6 persen saham Facebook dengan nilai 240 juta dollar, akhir Oktober lalu. Transaksi ini menunjukkan nilai kapitalisasi Facebook ternyata lebih tinggi, yaitu sekitar 15 miliar dollar. Setelah itu sejumlah tawaran mengepung Facebook.

10 Stadion Terbesar di Dunia

Sebagai tempat yang menggelar even dengan banyak penonton, Suatu stadion diwajibkan mempunyai kapasitas yang besar dan luas, Dan di dunia ini banyak sekali stadion-stadion besar yang bediri megah. Tapi ternyata ada stadion yang mendapat predikat terbesar dari yang terbesar, berikut adalah daftar 10 stadion terbesar di Dunia. tapi Sebelumnya kami beritahukan bahwa urutan ini dibuat berdasarkan jumlah kapasitas penonton maximal dan tidak dibatasi dengan jenis olahraga (tidak hanya stadion sepak bola)

1. Rungrado May Day Stadium ( Pyongyang,Korea Utara ) 150.000 penonton.





2. Salt Lake Stadium (Calcutta, India) 120.000 penonton.

 


3. Estadio Azteca (Mexico City, Mexico Mexico) 114.465 penonton.

 


4. Jawaharlal Nehru Stadium (New Delhi, India) 100.000 penonton.

 


5. Melbourne Cricket Ground (Melbourne, Australia) 100.000 penonton.

 


6. Camp Nou (Barcelona, Spain) 98.772 penonton.

 


7. Estdio do Maracan (Rio de Janeiro, Brazil) 95.000 penonton.

 


8. Wembley Stadium (London, England) 90.000 penonton.

 


9. Azadi Stadium (Teheran, Iran) 90.000 penonton.

 


10.Gelora Bung Karno Stadium (Jakarta, Indonesia) 88.000 penonton.